BAPPEDALITBANG GELAR UJI PUBLIK I KEGIATAN PENYUSUNAN KLHS RPJMD
MARTAPURA – Mewakili Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang) Kabupaten Banjar. Kabid fisik dan prasarana M Syuhadak membuka sekaligus memimpin kegiatan Rapat Uji Publik I Kegiatan Penyusunan KLHS RPJMD yang dilaksanakan pada Rabu (29/7/2020) melalui Video teleconference dengan menggunakan aplikasi zoom.
Pada sambutan singkatnya Syuhadak menyampaikan bahwa KLHS RPJMD menjadi pertimbangan dalam perumusan kebijakan rencana pembangunan daerah dalam RPJMD Kabupaten Banjar 2021-2024.
Dari hasil rapat tersebut sesuai kondisi karakteristik wilayah Kabupaten Banjar 17 TPB/SDGs dan 223 indikator, hasil analisis capaian SDGs/TPB terdiri atas (a) Indikator yang sudah dilaksanakan dan sudah mencapai target sejumlah 79 (b) Indikator yang sudah dilaksanakan dan sudah mencapai target sejumlah 54 (c) Indikator yang tidak ada data sejumlah 87 (d) Indikator yang tidak ada di wilayah kajian sejumlah 3.
Sementara itu berdasarkan hasil kesepakatan uji publik KLHS RPJMD Kabupaten Banjar 2021-2024 Provinsi Kalimantan Selatan akan ditindaklanjuti sebagai berikut (1) Tim pembuat KLHS RPJMD melakukan perumusan skenario pembangunan berkelanjutan (PB) berupa alternatif proyeksi program mewujudkan tercapainya Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB/SDGs) (2) Alternatif proyeksi alternatif proyeksi program mewujudkan tercapaianya Tujuan Pembangunan Berkelanjutan tanpa upaya tambahan dan/atau dengan upaya tambahan (3) Alternatif proyeksi disusun periode RPJMD 2021-2024 dengan tetap mempertimbangkan jangka waktu pencapaian tujuan Pembangunan Berkelanjutan (4) Setelah perumusan alternatif diperoleh selanjutnya dilaksanakan Uji Publik Tahap II.
Kegiatan rapat uji publik ini diikuti Kepala Balai Pemantapan Kawasan Hutan Wilayah V Banjarbaru, Kepala Kepolisian Resort Banjar, Direktur Teknik PDAM Intan Banjar, PD. Baramarta, Kepala serta Sekretaris SKPD terkait serta Bappedalitbang. (ADB/Bappelitbang)