BeritaBidang Ekonomi dan Sumber Daya AlamBidang Infrastruktur dan KewilayahanBidang Pemerintahan dan Pembangunan ManusiaBidang Penelitian, Pengembangan dan InovasiBidang Perencanaan, Pengendalian dan EvaluasiSekretariat

HARY TETAP LAKSANAKAN TUGAS TERAKHIRNYA

MARTAPURA –Mengakhiri masa tugasnya di Pemkab Banjar, Hary Supriadi tetap menjalankan tugas mengikuti rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kabupaten Banjar, Kamis (30/8/2018). Rapat menggodok masalah anggaran ini diikuti DPRD dan Pemkab Banjar. Terlihat, Sekdakab Banjar Nasrun Syah dan Ketua DPRD Banjar H Rusli memimpin rapat tersebut.

Rapat Banggar di DPRD Banjar ini merupakan rapat terakhir bagi Hary Supriadi, karena Senin 27 Agustus mendatang bakal menjabat Kepala Pusat Kajian Desentralisasi dan Otonomi Daerah Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI.

Harry sudah menerima undangan pelantikan yang akan berlangsung di Aula Agus Dwiyanto Gedung A lantai dua Jalan Veteran No 10 Jakarta Pusat. Undangan pelantikan ditandatangani oleh Plt Kepala Biro Umum LAN RI, Hernawan Ismunarto.

Dalam kegiatan rapat tersebut sebelum rapat anggaran digelar Ketua DPRD Banjar H Rusli, mengkoreksi kata “pindah” atas tugas baru bagi Hary Supriadi tersebut. Ia lebih memilih kata “hijrah” “Kata hijrah tentu punya makna yang lebih baik daripada sekadar pindah saja. Sebab, hijrah punya arti beralih ke tempat yang lebih baik dan tepat,” ucap H Rusli.

Sekdakab Nasrun Syah mengatakan, Hary Supriadi bertugas ke LAN RI adalah promosi jabatan yang baik. Sebab, posisi yang ditempatinya tergolong cukup tinggi bagi ASN. Sedangkan untuk mengganti posisinya masih banyak yang punya kemampuan bagus di Pemkab Banjar.

“Kami bangga ada ASN Kabupaten Banjar bisa berkiprah di tingkat nasional. Untuk penggantinya, kami sudah siapkan yang juga punya kualitas yang bagus,”papar Sekda Banjar.

Terpisah, Hary Supriadi mengatakan hijrahnya ke LAN, murni karena pertimbangan karier dan ingin lebih maju. Sedangkan, menurut dia, kalau masih di Kabupaten Banjar, maka  pangkat dan golongannya sudah mentok. “Apalagi saya sudah 24 tahun bertugas di Kabupaten Banjar.  Ini murni karena saya memilih perjalanan karier yang terus ingin maju,” tandasnya. (ADB/JEJAKREKAM/BAPPELITBANG)