BeritaBidang Infrastruktur dan Kewilayahan

BAPPEDALITBANG BANJAR GELAR PELATIHAN EHRA TAHAP II

MARTAPURA – Sebagai rangkaian kegiatan Percepatan Pembangunan Sanitasi Permukiman (PPSP), Bidang Fisik dan Prasana Bappeda Litbang Kabupaten Banjar menggelar Pelatihan Enumelator Supervisor & Petugas Entri Data di tahap II dalam rangka Studi EHRA (Environmental Health Risk Assessment) Penilaian Resiko Kesehatan Lingkungan 2021 di aula Bauntung pada hari Rabu (17/03/2021). Kegiatan ini diikuti Sanitarian dari 12 Kecamatan.

Studi Penilaian Risiko Kesehatan Lingkungan (Environmental Health Risk Assessment = EHRA) adalah sebuah survey partisipatif di tingkat Kabupaten/Kota untuk memahami kondisi fasilitas sanitasi dan higinitas serta perilaku-perilaku masyarakat pada skala rumah tangga.  Data yang dihasilkan dapat dimanfaatkan untuk pengembangan program sanitasi termasuk advokasi di tingkat kabupaten/kota sampai dengan tingkat  kelurahan.

Dalam mengawali acara, Kepala Bidang Fisik dan Prasana, M Syuhadak menyampaikan tujuan pelatihan adalah meningkatkan pengetahuan enumerator terhadap konsep EHRA, memahami kuesioner dan melakukan pengumpulan data dalam studi EHRA. Enumerator dalam studi EHRA ini adalah anggota Kader Kesehatan Lingkungan Kabupaten Banjar.

Rifqi Rusyadi, tenaga ahli selakukaligus narasumber menjelaskan  tentang aplikasi pengisian kuisioner untuk persiapan survey EHRA dan wawancara dilapangan kepada peserta.

Diungkapkannya bahwa manfaat pelaksanaan studi EHRA yaitu untuk mengumpulkan data primer tentang gambaran situasi sanitasi dan perilaku yang berisiko  terhadap kesehatan lingkungan,” pungkas Syuhadak. (ADB/Bappeda Litbang)