BeritaBidang Ekonomi dan Sumber Daya Alam

BIDANG EKONOMI DAN SUMBER DAYA ALAM ADAKAN SILATURAHMI ANTAR MITRA KERJA

Dalam rangka persiapan pelaksanaan program kegiatan Bidang Ekonomi dan Sumber Daya Alam Bappedalitbang tahun anggaran 2022 sekaligus silaturahmi antara mitra kerja serta mengidentifikasi pekerjaan masing – masing SKPD apakah sudah sesuai dengan perencanaan termasuk kendala/ permasalahan yang dihadapi.

Martapura, Senin (24/1/2022) bertempat di Aula Bauntung Bappelitbang Lantai III Kabupaten Banjar telah dilaksanakan Rapat  koordinasi  Perencanaan Pembangunan Subbid Perindustrian dan Dunia Usaha. Acara ini dipimpin oleh Kepala Bidang Ekonomi dan Sumber Daya Alam Bappedalitbang Kabupaten Banjar yang dihadiri Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Banjar, Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Banjar, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Banjar, Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Banjar, Dinas Pertanian Kabupaten Banjar, Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten.

Sebagian besar SKPD mitra mengeluhkan padatnya jadwal pekerjaan sehingga mengalami keterlambatan dalam menyelesaikan Penyusunan Dokumen Perencanaan. Dalam  Rapat Koordinasi  ini disampaikan beberapa hal diantaranya informasi  mengenai kalender perencanaan mulai dari rancangan awal hingga penetapan renja serta koordinasi mengenai jadwal pendampingan/ asistensi  untuk SKPD Mitra bidang Ekonomi dan SDA.

Adanya usulan dari Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan untuk  memperbaiki pohon kinerja pada indikator sasaran Indeks Daya Beli menjadi Konstribusi Sektor Perdagangan dalam PDRB  dan memasukkannya pada Misi 2 RPJMD Kabupaten Banjar untuk itu akan dilaksanakan pertemuan kembali dengan Dinas terkait untuk kesepakatan dalam menetapkan Indikator Sasaran yang akan digunakan (datin/Bappedalitbang)