BeritaBidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia

POTENSI WILAYAH SALAH SATU PENENTU ANGGARAN KECAMATAN

Martapura – Rapat pembahasan penyusunan anggaran Kecamatan TA 2024 yang di laksanakan oleh Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia BAPPEDALITBANG yang dipimpin Kepala Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia dan dihadiri oleh Kasubag Perencanaan, Keuangan dan Aset dari 20 Kecamatan dari setiap Kecamatan pada senin (13/03/2023) pagi.

Menindaklanjuti hasil rapat penyusunan rencana formula perhitungan anggaran Kecamatan di Kabupaten Banjar  yang telah dilaksanakan oleh Bagian Tapem Setda Kabupaten Banjar pada hari Jum’at tanggal 3 Maret 2023 serta sesuai dengan arahan Bapak Bupati Banjar bahwa penganggaran untuk Kecamatan agar disesuaikan dengan potensi wilayah Kecamatan masing-masing yaitu Geografi (Luas Wilayah, Jarak Kecamatan ke Kabupaten dan Jarak Kantor Pembakal/Kelurahan ke Kantor Kecamatan), Demografi (Jumlah Penduduk, Jumlah Desa & Kelurahan serta Jumlah RT di Desa dan Kelurahan), Pelayanan Publik ( Jumlah pelayanan yang diberikan).

Perencanaan, Keuangan dan Aset semua Kecamatan se Kabupaten Banjar dapat menyelesaikan formulasi  anggaran yang mengakomodir Kegiatan Rembuk Stunting Tingkat Kecamatan, Rembuk Stunting Tingkat kelurahan, Pusat kesejahteraan Sosial (Puskessos) Tingkat Kecamatan dengan membentuk Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan (TKPK), fasilitasi pelaksanaan kegiatan Pilkada dan Pileg serta Posko Tanggap Bencana.

Formulasi perhitungan pagu anggaran berdasarkan karakteristif dan potensi wilayah masing-masing Kecamatan, selanjutnya perhitungan tambahan pagu Kecamatan untun TA 2024 sebagaimana dimaksud di atas akan disampaikan ke Tim Anggaran Pemerintah Daerah melalui Bidang Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Bappedalitbang Kabupaten Banjar.

Akan dilaksanakan koordinasi lebih lanjut dengan Bidang Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Bappedalitbang Kabupaten Banjar dan Bagian Tata Pemerintahan Setda Kabupaten Banjar  terkait hasil rapat pembahasan penyusunan anggaran Kecamatan TA. 2024. (Bappedalitbang)